Tuesday, April 25, 2017

Membuat Google Maps API Key

Daftar Isi Pelajaran ...

Sahabat ASIC (Android Studio Indonesia Ceria) sehubungan banyak nya permintaan untuk membuat tutorial terkait Google Map di Android maka kita jumping bentar ya dari modul pelajaran Basic ke Intermediate.  Modul Android Studio Basic pada dasarnya hanya tinggal pembuatan form login, variable public reference untuk setting dan database lokal menggunakan SqLite. Modul ini nanti sekalian kita gunakan untuk menyimpan kordinat geografis dari server ke lokal untuk fitur lokasi favorit.



Pada Modul pelajaran ini kita akan membuat Google API Key yang akan diberikan Google sebagai langkah awal untuk mendapatkan hak akses sumber daya peta milik Google.  Google akan memberikan free akses melalui key itu untuk batasan 25.000 hit per hari. Satu hit adalah akses apapun yang membuat perubahan data dan informasi pada tampilan antar muka Google Map pada screen android kita.  Untuk aplikasi besar seperti layanan online Gojek, Uber dan Grab pasti jumlahnya akan lebih besar dari 25.000 hits per hari dan agar tidak dibatasi 25.000 hits mereka akan dikenakan biaya.



Caranya sederhana. Buat sebuah akun google mail aka gmail. Lalu buatlah sebuah project dan aktifkan Key Google Map. Karena kita akan memanfaatkan key google map tersebut maka perlu diaktifkan secara manual baik untuk java android maupun untuk html javascript. Selanjutnya akan kita coba bagaimana melakukan settiing java android agar Google Map API Key itu bekerja.

Selamat mencoba ...
File PDF : Membuat Google Maps API Key

1 comment: